Protocol Wireless
1. Protocol 802.11
Dikembangkan oleh IEE pada tahun 1990 dengan maksud untuk mengembangkan CSMA/CA. Dan pada tahun 1997 dibuatlah suatu standar 802.11 dimana perangkat wireless bisa bekerja di frekuensi 2,4Ghz.Kemampuan data rate versi awal protocol standar IEE 802.11 dirilis pada tahun 1997 dengan data rate sebesar 1 Mbps dan 2 Mbps. Protocol wireless LAN yang semakin marak dipakai dan akan dibahas lebih jauh lagi keluarga protocol ini.
2. Protocol 802.11a
Protocol ini bekerja untuk frekuensi 5Ghz atau biasa disebut HighBand Frekuensi dalam dunia wireless.Protocol 802.11a dirilis pada tahun 1999,pada dasarnya protocol ini sama seperti protocol 802.11g yang membedakan pada frekuensi operasinya yaitu di 5Ghz, dengan menggunakan 52-subcarrier OFMD (Orthogonal Frequency-Division Multiplexing) dengan maksimum rate transfer mencapai 54 Mbps.
3. Protocol 802.11g
Protocol 802.11g adalah generasi ketiga untuk standarisasi wireless dan diratifikasi pada tahun 2003 tepatnya pada bulan juni. Protocol ini bekerja pada frekuensi 2,4 Ghz. Artinya Band frekuensinya bekerja sama seperti protocol 802.11b. Bedanya adalah modulasi gelombang radio yang digunakan. Protocol ini menggunakan OFDM oleh karenanya data rate yang mencapai sanggup mencapai 54 Mbps, bandingkan dengan protocol 802.11b dengan data rate hanya 11 Mbps saja. Dari sisi hardware yang bekerja di 802.11b juga bisa bekerja dengan baik di 802.11g.
4. Protocol 802.11b
Protocol 802.11b merupakan standar yang umum dipakai pada masa awal perkembangan wireless. Protocol ini diratifikasi oleh IEE juga pada bulan juli 1999. Bekerja pada Band 2,4 Ghz atau tepatnya pada range 2,4 Ghz-2.497 Ghz. Lebar pita tersebut kemudian di bagi-bagi menjadi 11 Chanel (Chanel 1-11). Adapun data rate yang bisa dicapai maksimum pada 11 Mbps,menggunakan metode akses CSMA/CA sama seperti yang standar.
5. Protocol 802.15
Protocol ini adalah protocol untuk personal area network dan dikenal sebagai standarisasi untuk bluetooth. Dirancang untuk bekerja pada frekuensi 2,4 Ghz untuk jarak dekat saja, sekitar 5-10 meter.Dengan transmisi data bisa mencapai 1 Mbps,lumayan cepat dibandingkan transmisi melalui serial port sekalipun. contoh pemanfaatan transmisi melalui serial port sekalipun. Contoh pemanfaatan seperti wireless keyboard,mouse dan masih banyak lagi.
6. Protocol 802.16
Protocol ini untuk pengembangan broadcast wireless atau standar untuk metropolitan area network (MAN). Ini merupakan protocol next generation untuk keluarga WiMAX.
Sekian dan Terima Kasih
Wassalamualaikum wr.wb
Bermanfaat pokokke
ReplyDelete